Bermain Facebook memang menyenangkan. Kita dapat terhubung dengan teman, mengetahui kabar mereka, hingga mendapat teman baru. Aktivitas ini malah terkadang menimbulkan adiksi. Atau ketagihan yang berlebih.
Ternyata gempuran adiksi Facebook tidak hanya berlangsung di tanah air. Di negara asal muasalFacebook lahir, Facebookkers juga
mengalaminya. Seperti kasus yang dilakukan oleh Aldayne Fearon (18) serta Francis Mutemwa (17).
Dua remaja asal Atlanta, Amerika Serikat (AS) ini, telah ditangkap pihak kepolisian setempat. Mereka kedapatan telah terbukti menyusup kantor CNN Center tepatnya di ruang komputer.
Apa yang mereka berdua lakukan? Cukup konyol. Mereka sedang ayik mengakses Facebook di akun masing-masing.
Aldayne Fearon dan Francis Mutemwa dituntut dakwaan atas pelanggaran masuk tanpa izin. Mereka berdua diduga melakukan aksi ini dari Hotel Omni tempat mereka menginap kemudian memanjat ke lantai lima kantor CCN Center.
Sebagaimana dilaporkan UPI dan dikutip SidomiNews, Kim Jones seorang petugas CNN mengatakan jika mereka berdua mulanya mengakses dua komputer. Ketika ditangkap, mereka kedapatan sedang membuka akun Facebook.
Ada-ada saja ulang mereka berdua. Apakah Anda pernah mengalami kejadian konyol yang senekat ini? Sila tulis di kotak komentar.
0 komentar:
Posting Komentar